Borneo Bercerita

Isa Oktaviani
By -
3

Malam semakin pekat
Kala suara Adzan mulai berkumandang
Berbondong-bondong mereka memadati rumah Tuhan-nya
Berdoa, memohon berkat

Rasa damai menyelimuti setiap insan
Malam membawanya pergi ke alun-alun keindahan
Tidur sungguh nikmat, berpelukan dengan hati yang tenang

Mentari mulai bersinar dengan manja
Suara lonceng mulai terdengar
Bunyinya kian memanggil
Untuk kita datang di rumah Tuhan

Hari ini hari Minggu
Saat mengucap syukur
Hati dan pikiran dipenuhi kedamaian
Berdialog dengan Tuhan lewat doa

Masjid dan Gereja hadir berdampingan
Beragam suku hidup berdamai
Itulah kita di Bumi Borneo
Berbeda tetapi tetap satu

Biar saja ada yang membawa kebencian
Tetapi, kebesaran cinta akan melawannya
Cinta kita, cinta tak bersyarat
Cinta kita, besar dan kuat

Kita adalah saudara
Suara diluar sana takkan mampu merobohkan
Kala aku, kamu menjadi kita
Hidup bersama dalam cinta kasih

Tak peduli sukumu apa
Tak peduli agamamu apa
Yang kita tau, kita adalah satu
Yang kita tau, beragam itu indah

#day20
#isanaumichallenge

Post a Comment

3Comments

Post a Comment